Agenda Kegiatan BKD D.I. Yogyakarta

Kunjungan Mahasiswa STISIP Bina Putera Banjar

Hari Senin tanggal 4 Pebruari 2013, BKD DIY menerima tamu mahasiswa dan mahasiswi STISIP BINA PUTERA BANJAR.

Rombongan dipimpin oleh Bapak Rudi Kusdinar. Rombongan tamu diterima langsung oleh Kepala BKD DIY di Aula Ruang C. Mahasiswa STISIP terdiri atas mahasiswa reguler dan mahasiswa dari PNS & swasta  yang melanjutkan pendidikan di STISIP BINA PUTERA BANJAR.

Kunjungan ke BKD DIY dimaksudkan agar Mahasiswa STISIP melihat, mengkaji dan melakukan perbandingan atas teori dan praktik di instansi pemerintah yang sesungguhnya. Kenyataan di lapangan, konsep pengelolaan kepegawaian mengalami perkembangan yang signifikan sesuai dengan dinamika dan kearifan budaya lokal (local wisdom). Aspek manajerial pegawai diwarnai dengan isu politik dan konflik kepentingan (conflict of interest).

Diskusi berlangsung seru dan menarik. Berbagai permasalahan aplikasi pengelolaan pegawai di Pemerintah Daerah DIY dikupas tuntas pada forum ini. Beberapa peserta tertarik pada kebijakan BKD dalam menumbuhkan profesionalisme dan kesejahteraan bagi para pegawainya (dalam hal ini PNS Pemda DIY). Satu hal yang menarik adalah keberhasilan BKD dalam mengelola dan menerapkan disiplin PNS melalui metode presensi sidik jari secara on-line di semua SKPD di seluruh instansi di lingkungan Pemerintah Daerah DIY. Sistem presensi secara on-line ternyata mampu mengendalikan kedisiplinan PNS dalam menaati jam kerja. “Sistem ini perlu dicontoh oleh Daerah lain,” ungkap salah satu peserta.  Topik lain yang menarik perhatian adalah mengenai penyesuaian ijazah bagi PNS yang menempuh pendidikan lebih tinggi. Istilah penyesuaian ijazah ternyata juga dilaksanakan di Daerah lain dengan istilah yang berbeda, yakni pengampunan. Namun prinsip penerapannya sama dengan penyesuaian ijazah.

Sebagai penutup acara dilakukan tukar menukar kenang-kenangan dari rombongan dan BKD. Kepala rombongan berharap mereka bisa menjalin kerjasama dengan BKD DIY di masa mendatang. 


© 2024 BKD D.I. Yogyakarta. All Rights Reserved.
  • 0274-562150 fax. Psw 2903, (0274) 512080
  • This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.
  • Jl. Jenderal Sudirman No. 5, Cokrodiningratan, Jetis, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta kode pos 55233