Berita Terkait BKD D.I. Yogyakarta

BIMBIINGAN TEKNIS TENAGA BANTU PEMERINTAH DAERAH DIY TAHUN 2021

Bertempat di The Rich Jogja Hotel, Jl. Magelang km.6 Nomor 18 Yogyakarta, Badan Kepegawaian Daerah (BKD) DIY menyelenggarakan kegiatan Bimbingan Teknis Tenaga Bantu (Bimtek Naban) dalam rangka memberikan kesempatan bagi tenaga bantu (naban) melaksanakan pengembangan kompetensi. Bimbingan teknis ini akan diikuti oleh 1390 peserta yang mana dilaksanakan dalam 14 angkatan dengan tiap angkatannya terdiri dari 100 peserta.

Bimtek Naban ini secara resmi dibuka oleh Sekretaris Daerah DIY, Drs. R. Kadarmanta Baskara Aji. Dalam sambutannya beliau menjelaskan bahwa dengan telah mengikuti kegiatan bimtek ini diharapkan naban semakin mengenal Yogyakarta, semakin disiplin dan berperan aktif mendukung proses berjalannya birokrasi. Selain dengan kegiatan ini naban juga diharapkan  mengembangkan kemampuan diri melalui berbagai kegiatan baik yang difasilitasi oleh lembaga maupun secara pribadi.

Narasumber bimtek ini berasal dari beberapa instansi seperti BKD DIY, Biro Organisasi Setda, Paniradya Kaistimewan DIY dan DPRD DIY. Materi yang diberikan pada bimtek ini yaitu Pancasila dan Wawasan Kebangsaan, Disiplin dan Etika Kerja, dan Keistimewaan DIY.


© 2024 BKD D.I. Yogyakarta. All Rights Reserved.
  • 0274-562150 fax. Psw 2903, (0274) 512080
  • This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.
  • Jl. Jenderal Sudirman No. 5, Cokrodiningratan, Jetis, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta kode pos 55233