Agenda Kegiatan BKD D.I. Yogyakarta

Kunjungan Biro Organisasi Pemerintah Provinsi Bali

Rabu, tanggal 16 April 2014, Badan Kepegawaian Daerah Daerah Istimewa Yogyakarta menerima kunjungan kerja dari Biro Organisasi Pemerintah Provinsi Bali.

Rombongan dipimpin oleh Kepala Biro Organisasi Pemerintah Provinsi Bali yaitu Anak Agung Gede Yuniarta Putra beserta jajarannya yang terdiri dari kurang lebih 15 orang ikut serta. Dalam rombongan ini Pejabat dari Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Bali serta Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Klungkung. Tujuan kunjungan kerja ini untuk mengetahui pembentukan assessment center dalam kaitannya dengan sertifikasi profesi serta penilaian kompetensi pegawai di Pemerintah Daerah (Pemda) Daerah Istimewa Yogyakarta. Kepala Biro Organisasi Pemerintah Provinsi Bali sangat terkesan dengan assessment center  Pemda DIY dan beliau menyampaikan terima kasih yang sedalam-dalamnya atas sambutan yang dilakukan oleh Badan Kepegawaian Daerah Daerah Istimewa Yogyakarta.

Dalam sambutannya, Kepala Badan Kepegawaian Daerah Daerah Istimewa Yogyakarta memberikan penjelasan singkat mengenai sejarah pembentukan assessment center serta memberikan kesempatan seluas-luasnya kepada Pemerintah Provinsi Bali untuk lebih mengenal assessment center. Kepala Badan Kepegawaian Daerah Daerah Istimewa Yogyakarta juga menjelaskan penilaian apa saja yang dilakukan melalui assessment center, yaitu tentang penilaian kompetensi pegawai bagi pejabat struktural  yang akan menduduki jabatan Eselon II, tes psikologi bagi semua PNS serta konseling bagi PNS baik secara berkelompok maupun pribadi. Kepala Badan Kepegawaian Daerah Daerah Istimewa Yogyakarta juga memberikan kesempatan kepada para tamu untuk bertanya segala hal yang berkaitan dengan assessment center yang kemudian dijelaskan lebih mendalam oleh Drs. Eko Nuryanto selaku Kepala Balai Pengukuran Kompetensi Pegawai.

Kepala Balai Pengukuran Kompetensi Pegawai Daerah Istimewa Yogyakarta menjelaskan produk-produk yang dimiliki serta besaran biaya yang diperlukan. Dijelaskan juga mekanisme bagi Instansi lain yang ingin bekerja sama dalam pengukuran kompetensi bagi pegawainya dan juga mengenai tes psikologi dan konseling yang disediakan. Banyak pertanyaan yang diajukan oleh Pemerintah Provinsi Bali berkenaan dengan assessment center sekaligus menanyakan kesempatan untuk bekerja sama dalam rangka pengukuran kompetensi pegawai yang akan dilakukan oleh Pemerintah Provinsi Bali. Asisten dari Kabupaten Klungkung juga menyampaikan ketertarikannya untuk bekerja sama. Semoga dengan kunjungan ini bisa membuka peluang bagi Balai Pengukuran Kompetensi Pegawai untuk pengembangan serta semakin menguatkan eksistensinya. SI


© 2024 BKD D.I. Yogyakarta. All Rights Reserved.
  • 0274-562150 fax. Psw 2903, (0274) 512080
  • This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.
  • Jl. Jenderal Sudirman No. 5, Cokrodiningratan, Jetis, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta kode pos 55233